Home » » Serahkan Rapor Pemain, Manajemen Arema ISL Ucapkan Terima Kasih

Serahkan Rapor Pemain, Manajemen Arema ISL Ucapkan Terima Kasih

Written By Unknown on 16 Jul 2012 | 04.19


"Suharno belum bisa memastikan siapa saja pemain yang bakal dipertahankan."
Usai laga tandang lawan Persela Lamongan, Pelatih Arema Indonesia Suharno langsung melakukan evaluasi. Hasil evaluasi sebagai rapor pemain selama memperkuat tim Singo Edan dalam kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2011/12 itu, menurut Suharno, sudah diserahkan kepada manajemen Arema Indonesia.

Menurut Suharno, tim pelatih Arema ISL sudah melakukan evaluasi pada semua pemain. "Setiap pemain memiliki nilai tersendiri sesuai dengan kontribusi yang diberikan. Nilai rapor itu sudah saya serahkan kepada manajemen. Selanjutnya, terserah manajemen," terang Suharno kepada GOAL.com Indonesia, Jum'at (13/7).
Makanya, dia masih belum bisa memastikan siapa saja yang bakal dipertahankan di antara para pemain Arema itu pada musim kompetisi depan. Sebab, menurut dia, tugasnya kini hanya memberikan laporan dari rapor masing-masing pemain.

Sementara itu, direktur Arema ISL Rudi Widodo membenarkan soal penyerahan rapor pemain dari pelatih itu. Menurut dia, rapor tersebut sudah diterima manajemen. "secara prinsip sudah kami terima rapor pemain itu," jelasnya.

Manajemen, lanjut dia, akan segera menindaklanjuti rapor dari hasil evaluasi pelatih tersebut. Makanya, tandas dia, manajemen tim Singo Edan ini akan melakukan pembahasan secara khusus.

Seauai rencana, kata dia, pembahasan itu akan dilakukan antara manajemen dan tim pelatih seperti Suharno, Joko Susilo, Kuncoro dan Dwi Sasmianto, Senin (16/7) mendatang. “Hasilnya bagaimana, kita masih belum bisa memprediksi. Terutama yang berkaitan dengan masalah pemain,"  tandasnya.

Untuk itu, dia masih belum bisa memastikan siapa yang bakal dipertahankan atau dilepas. Yang jelas, semua pemain Arema dikatakan masih terikat kontrak dengan manajemen Arema ISL sampai Desember 2012 nanti.

Karena itu, dia berharap agar pemain tetap menjaga kondisinya dengan baik. Mereka juga dilarang bermain di liga antar kampung (tarkam) selama masih terikat kontrak. Pasukan Singo Edan ini juga dilarang melakukan negosiasi kontrak dengan klub lain sebelum kontraknya dengan manajemen Arema berakhir. (goal)
Share this article :

1 komentar:

Monggo dikomentari, Salam Satu Jiwa